Tips Terbaru Untuk Menghemat Daya Baterai Smartphone Android Kamu

Daftar Isi
Udin Blog | Tips Terbaru Untuk Menghemat BateraiSmartphone Android – Smartphone android tergolong sebagai smartphone yang boros akan penggunaan daya baterainya. Keborosan itu terjadi lantaran smartphone ini selalu terus terhubung ke internet. Disamping itu, smartphone android terkadang memiliki kapasitas baterai yang begitu minim sehingga menyusahkan para penggunanya.

Tips Terbaru Untuk Menghemat BateraiSmartphone Android Tips Terbaru Untuk Menghemat Daya Baterai Smartphone Android Kamu


Pada kesempatan kali ini, kami akan memberikan ulasan mengenai cara terbaru dalam menghemat baterai samrtphone android. Mau tau seperti apa tips terbaru untuk menghemat baterai smartphone android? Berikut ulasan lengkap mengenai tips terbaru untuk menghemat baterai smartphone android yang bisa Anda coba!

Tips Terbaru Untuk Menghemat Baterai Smartphone Android


Dibawah ini ada beberapa tips terbaru untuk menghemat baterai smartphone android yang bisa Anda lakukan. Selengkapnya mengenai tips terbaru ini, simak ulasan berikut ini!

Matikan GPS

Matikanlah GPS jika sedang tidak kita gunakan. GPS hanya boleh kita gunakan ketika kita sedang menjalankan aplikasi Maps untuk mendapatkan informasi rute mengenai sebuah lokasi. Jadi, untuk apa mengaktifkan GPS jika kita sedang bersosial media dan melakukan gaming? Tentu hal ini akan berakibat pada pemborosan daya. Jadi mulailah menggunakan fitur smartphone sebijak mungkin.

Matikan Wifi

Jika saat ini Anda sudah berlangganan paket data pada operator yang Anda gunakan, lantas untuk apa fitur Wifi Anda nyalakan? Mengaktifkan jaringan Wifi pada area yang tidak terdapat hotspot wifi justru akan berakibat pada pemborosan daya. Jadi mulai saat ini, gunakanlah fitur Wifi ketika memang sudah tersedia jaringan wifi pada lokasi tersebut.

Mengatur Kontras

Menggunakan kontras smartphone pada tingkat maksimum akan berakibat pada penggunaan daya baterai yang besar. Disamping itu, penggunaan kontras yang terlalu minim justru akan membuat mata kita sulit untuk menjangkau tulisan yang ada layar smartphone.

Untuk mengatasi hal ini, mulailah mengatur kontras se standart mungkin yang bisa Anda akses pada tempat yang minim cahaya dan juga pada tempat yang memiliki cahaya terang, atau Anda bisa dengan mudah menggunakan fitur auto agar pencahayaan smartphone bisa secara otomatis menyesuaikan pada tempatnya.

Menutup Aplikasi Dengan Benar

Jika Anda pada saat ini selalu menekan tombol home untuk keluar dari setiap aplikasi yang Anda jalankan, maka Anda tergolong orang yang salah dalam memanfaatkan fitur smartphone. Dengan menekan tombol home berarti Anda melakukan minimaze pada aplikasi, bukan menutupnya. Cara yang benar untuk menutup sebuah aplikasi adalah dengan cara menekan tombol sebanyak mungkin sampai notifikasi keluar pada aplikasi tersebut muncul.

Baca Juga :

Nah itulah tadi beberapa tips terbaru untuk menghemat baterai smartphone android yang bisa Anda coba. Melihat cara di atas cukup sederhana, dan hampir bisa dilakukan oleh siapa saja, tentu kami yakin Anda bisa melakukannya dengan benar. Semoga bermanfaat J


Posting Komentar